Profil BPP Wanasari

Tim Penyuluhan Pertanian BPP Wanasari
Tim Penyuluhan Pertanian BPP Wanasari

Tentang Kami

BPP Wanasari merupakan Balai Penyuluhan Pertanian yang berada di Kecamatan Wanasari, Desa Wanasari, Kabupaten Brebes. BPP Wanasari adalah unit kerja nonstruktural dinas yang menyelenggarakan fungsi Penyuluhan Pertanian Kabupaten Brebes. BPP Wanasari berdiri sejak 6 Oktober 2008. Sebelum BPP dibangun, Penyuluh Pertanian Lapangan Wanasari menginduk di Kantor Kecamatan Wanasari.

Kecamatan Wanasari merupakan salah satu sentra komoditas bawang merah di Kabupaten Brebes dengan luas ± 9000 ha/th. Desa Klampok Kecamatan Wanasari menjadi sentra penangkar benih bawang merah, sekaligus pemasok benih bawang merah terbesar di Indonesia. Selain itu, di Desa Klampok juga terdapat gudang penyimpanan milik BULOG terbesar di Indonesia.

Struktur Organisasi


Lokasi BPP

Jalan Kepungan Raya Desa Wanasari, Kec. Wanasari, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah

Google Maps:

https://maps.app.goo.gl/u4vGRPgsjD4cZkCA7?g_st=iw


Jarak kantor BPP ke Kecamatan Wanasari: 6,7 km
Jarak kantor BPP ke Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Brebes: 6,1 km
Jarak kantor BPP ke Jalan Raya: 163 m


Kostratani

BPP Wanasari juga berperan sebagai Komando strategis petani yang selanjutnya disebut Kostratani yang merupakan gerakan pembaharuan pembangunan pertanian kecamatan, melalui optimalisasi tugas, fungsi dan peran Balai Penyuluhan Pertanian dalam mewujudkan keberhasilan pembangunan pertanian.

Kostratani menjalankan lima peran utama, yaitu sebagai:
1. Pusat data dan informasi
BPP dimanfaatkan sebagai pusat data dan informasi bagi masyarakat untuk mengakses informasi tentang potensi wilayah, teknologi pertanian juga informasi pasar. 
2. Pusat gerakan pembangunan pertanian
BPP melaksanakan kegiatan Gedor Horti, Propaktani, Gratieks dan lain-lain. Sasarannya adalah kelompok tani, Gapoktan, Kelompok Wanita Tani, petani millenial dan kelembagaan ekonomi petani. 
3. Pusat pembelajaran
Diperuntukkan bagi penyuluh dan rekan- rekannya, bagi petani dan Gapoktan hingga KWT dengan tujuan meningkatkan pengetahuan, keterampilan sumber daya manusia pertanian yang ada di wilayah BPP.
4. Pusat konsultasi agribisnis
BPP Wanasari menjadi sekretariat konsultasi agribisnis untuk petani hingga swasta yang memastikan bahwa kegiatan agribisnis dapat meningkatkan pendapatan bagi petani dan masyarakat.
5. Pusat pengembangan jejaring dan kemitraan
BPP sebagai pusat pengembangan jejaring kerjasama dimana Brigade Kostratani akan memberikan akses dan informasi sehingga bisa terbentuk kerjasama dalam bidang pertanian.
Salah satu kemitraan yang terjalin di Brebes adalah PT. Sinergi Brebes Inovatif.

PT. Sinergi Brebes Inovatif

PT. Sinergi Brebes Inovatif adalah sebuah perusahaan yang dimiliki dan dikelola oleh kelompok tani dengan fokus memproduksi olahan dari bawang merah. Didirikan pada tahun 2018, atas dasar fluktuasi harga bawang merah ketika panen raya. Kemudian PT. Sinergi Brebes Inovatif mulai memproduksi olahan bawang merah guna memberikan nilai tambah petani pada nilai bawang merah.

Produk dari PT. Sinergi Brebes Inovatif diantaranya adalah Pasta Bawang Merah, Bawang Goreng, dan Bawang Crispy.















Komentar

  1. Tulang punggung kemajuan pertanian di Kec. Wanasari, Brebes. Beri pelayanan terbaik bagi kemajuan petani

    BalasHapus
  2. Mantap..! Bisa jadi inspiratif utk BPP yg lain.. Sekedar usul, sprti biasa, klo bisa kedepan link website ditambah dg website2 yg terkait dg pertanian.

    BalasHapus
  3. Saya sedang dalam kesulitan ketika bisnis saya mengalami kesulitan keuangan, sampai saya menemukan situs web perusahaan pinjaman Tn. Pedro. Saya menghubungi mereka melalui email pedroloanss@gmail.com dan WhatsApp +393510140339. Mereka menawarkan pinjaman sebesar £86.000 dengan pengembalian tahunan 2% untuk membantu bisnis saya berkembang. Prosesnya transparan dan cepat, saya sangat merekomendasikan mereka sebagai penyedia pinjaman yang andal. Terima kasih.

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan Populer

Page Views